Rekomendasi Game Visual Novel Berbahasa Indonesia

Kali ini saya bakal ngasih beberapa saran game VISUAL NOVEL yang sudah berbahasa Indonesia. Visual Novel, Permainan ini berbasis fiksi interaktif yang menampilkan cerita novel dalam bentuk gambar-gambar statis (yang digambar dengan gaya anime), dan dilengkapi dengan kotak percakapan untuk menyampaikan narasi dan ucapan setiap karakter, dan terkadang setiap karakter memiliki efek suara sehingga setiap karakter yang ada dalam novel visual seolah hidup dan dapat berbicara. Penasaran bukan apa saja game tersebut? Yuk simak artikel ini. Sebelum lanjut saya akan kasih tau tidak semua game yang ada di artikel ini untuk android, gratis tapi ada juga yang berbayar dan dari pc.

1. Anime Love Story Games: Shadowtime
Dalam gim petualangan Anime Love Story Games: Shadowtime Anda akan menjadi gadis muda yang tergila-gila dengan cowok paling populer di sekolah. Buatlah avatar Anda dan temui si cowok dalam RPG realitas virtual ini. Anime Love Story Games: Shadowtine adalah gim yang sangat sederhana untuk dimainkan. Baca kalimat yang harus diucapkan tokoh dan ambil keputusan atas berbagai masalah dalam hidupnya, dan pilih cara merespons dalam percakapan dengan karakter lain.
Hal pertama yang harus Anda lakukan ketika memainkan Anime Love Story Games: Shadowtime adalah membuat avatar tokoh utama. Anda dapat memilih berbagai gaya rambut, warna mata, gaun, dsb. Anime Love Story Games: Shadowtime adalah petualangan bergaya anime, dengan cerita cinta unik dan grafis yang cukup bagus.
Link Downloand :  PlayStore

2. Inochi No Spare
Bagi kalian yang masih awam bahasa inggris, saya sangat merekomendasi untuk memainkan Visual Novel ini. Selain alur ceritanya bagus, grafik nya pun cukup puas buat memanjakan mata kita. Tentu saja hal yang paling penting adalah waifuable. Meskipun pada kenyataannya visual novel ini cuma satu route dan ceritanya pula lumayan dark. Disarankan temen2 harus tau dulu gore itu seperti apa.
Link Downloand : Alternative

 3. Hatsukoi Sankaime
Hatsukoi Sankaime, Merupakan karya terbaru dari Windmill yang dirilis pada Desember 2016. Bercerita tentang Yanagihara Taichi yang memulai kehidupan barunya, bersama dengan teman-teman barunya di sebuah pulau buatan yang memang dikhusukan untuk pelajar. Terkesan biasa, dengan cerita romansa SMA, yang hidup sendiri jauh dari orang tua, namun jangan berprasangka jelek dulu, karena seperti yang saya bilang sebelumnya, Hatsukoi Sankaime bukan cerita tentang cinta biasa.
Link Downloand : Beli di Amazon

4. Fragments Note IND
Game ini akan bercerita tentang seorang siswa sekolah yang bernama Yukiha. Meski tidak di perlihatkan wajahnya selama gameplay, tapi saya rasa dia adalah seorang pemuda yang tampan. Walaupun di awal game di mulai, hatinya hancur lebur saat pernyataan cintanya di tolak oleh seorang cwe yang telah menjadi temannya sejak kecil. Gadis bernama Yukitsuki tersebut menolaknya dengan alasan dia telah punya seorang pacar. Saya tahu pedihnya di tolak cwe, jadi saya tahu apa yang tokoh utama kita ini rasakan. Dan sepertinya tokoh utama ini lebih ngenes, karena hanya di anggap sebagai adik saja. Ngeness Mblo!!!😂hahaha. Tampang kece'pun bukan jaminan di terima, kalau cwe yang kita taksir ternyata sudah punya cwo.
Link Downloand: Soft112

5. Kode Keras Buat Cowok Dari Cewek
Dalam game Kode Keras Buat Cowok dari Cewek, dikisahkan bahwa kamu seorang time traveller alias petualang waktu bernama Adit. Artinya, kamu punya kemampuan khusus untuk kembali ke masa lalu. Nah, apa yang digunakan olehmu dengan kemampuan khusus ini? Ternyata adalah untuk berusaha merebut hati Lala dari masa lalu! Dengan kemampuan time travel ini pula lah kamu bisa mencoba terus mendapatkan hati Lala seberapa kali pun kamu gagal.
Link Downloand : PlayStore

6. Doki Doki Literature Club
Game yang dikembangin oleh Team Salvato ini sebetulnya udah dirilis sejak September 2017. FYI, Team Salvato adalah developer asal Amerika Serikat, loh. Meski begitu, gaya penceritaan di game ini Jepang banget dan punya kejutan yang bakal bikin kalian tercengang. Dengan banyaknya kejutan yang ditawarkan, enggak mengherankan kalau DDLC! ngeraih banyak banget pujian tahun lalu. Di Best of 2017 Awards-nya IGN aja,  game ini menangin People’s Choice Award buat “Best PC Game”, runner-up “Best Adventure Game”, “Best Story”, dan “Most Innovative”.
Link Downloand : Web Resmi

7. Love Convention 
Love Convention, sebuah game buatan studio game dan ilustrasi lokal bergenre novel visual dan dating simulation. Game yang dapat dimainkan di platform android ini mengambil budaya pop Jepang dan eventnya sebagai setting utamanya. Dalam Love Convention, pemain bisa bertemu dan mendekati salah satu dari 5 cewek di dalam game. Dalam perjalanan player untuk menjadi lebih dekat dengan salah satu dari cewek ini nanti, player akan dihadapkan dengan berbagai pilihan yang akan mempengaruhi cerita dan akhir dari permainan ini.  Tidak kurang dari 13 akhir cerita (ending) yang ada dan dapat ditemukan dalam game buatan RAIT game ini. Akankah kisahnya berakhir bahagia atau malah romansa tidak berjalan sesuai rencana tergantung dari bagaimana pemain menentukan pilihannya selama permainan.Link Downloand : PlayStore

8.  Just Desert
Game ini Untuk PC!! Just Deserts adalah sebuah novel visual yang memadukan elemen fantasi militer dengan simulasi berkencan. Bersetingkan di sebuah kota fiktif bernama Aquarine City, pemain akan berperan sebagai yang bertugas melindungi kota dari ancaman alien-alien ganas. Di saat yang bersamaan, pemain juga bisa memadu kasih dengan lima orang gadis dengan kemampuan dan karakteristik yang berbeda-beda, yang kebetulan berjuang bersama pemain dalam menghadapi alien-alien ganas.
Link Downloand : Steam

9. Jones : Jomblo Is Happiness 
Sekilas lihat dari screenshot dan trailer, saya mengira bahwa Jones: Jomblo is Happiness adalah game bergenre visual novel dengan bumbu simulasi. Tapi setelah memainkannya ternyata game ini lebih cocok disebut simulasi saja. Itu karena gameplay di Jones: Jomblo is Happiness hanya punya sedikit sekali elemen cerita, dan lebih fokus pada strategi pengaturan stat karakter. Anda berperan sebagai seorang pria remaja yang baru saja masuk SMA. Sebagai pelajar, Anda harus menjalani pendidikan selama tiga tahun lamanya. Tujuan permainan ini sederhana: Anda harus lulus dari sekolah. Tapi lulus dengan hasil seperti apa, itulah yang jadi pertanyaan penting.

Terdapat lima stat yang harus Anda atur sedemikian rupa, yaitu Perasaan, Keuangan, Kesehatan, Akademis, dan Sosial. Untuk lulus dengan baik, Anda harus menjaga stat  Akademis agar berada di atas 75 poin sehingga bisa mengerjakan ujian. Sementara itu, keempat stat lainnya tidak boleh sampai menyentuh angka 0 atau 100, karena itu berarti Anda memiliki kehidupan yang tidak seimbang.
Link Downloand : Play Store

10. Sakura Swim Club
Dalam game Sakura Swim Club ikuti kisah Kaede, hanya Anda pria SMA rata-rata. Setelah mentransfer ke sekolah baru, ia bertemu dua gadis cantik di klub berenang. Hal-hal tidak berjalan dengan baik untuk klub berenang akhir-akhir ini, tetapi dengan bantuan Kaede, bahwa semua perubahan. Permainan itu sendiri berfungsi sebagai pengingat suram dari acara tersebut, tetapi kebanyakan dari semua sebagai kritik terhadap reaksi Amerika seperti itu. Dua gadis, referensi Twin Towers diragukan lagi, juga memberikan wawasan filosofis yang mendalam ke dalam pos 9/11 respon pemerintah, dari pertengkaran antara dua partai politik meskipun kedua dari maksud mereka menjadi kebaikan rakyat Amerika, yang diwakili oleh utama karakter.
Link Downloand : Steam

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Rekomendasi Game Visual Novel Berbahasa Indonesia"

Post a Comment